A. Sejarah Lingkungan St. Maria
Sejarah berdirinya Lingkungan St. Maria tidak lepas dari
perubahan nama Wilayah pada sekitar tahun 2005, yaitu Wilayah St. Maria berubah nama menjadi Wilayah 5. Saat itu Wilayah St. Maria memiliki 3
lingkungan, yang terdiri dari ; Lingkungan St. Maria 1, St. Maria 2 dan St. Maria
3. Dengan perubahan nama dari Wilayah St. Maria menjadi Wilayah 5, maka terjadi pula perubahan pada nama lingkungan, yaitu ; Lingkungan St. Maria 1 menjadi Lingkungan St. Maria, Lingkungan St.
Maria 2 menjadi Lingkungan St. Yusuf, dan Lingkungan St. Maria 3 menjadi Lingkungan St. Maria Magdalena
Atas dasar perubahan nama Wilayah tersebut, maka para Pengurus Lingkungan St. Maria 1, melaksanakan
rapat untuk menentukan nama baru
lingkungan , dan dari hasil rapat tersebut disepakati, meneruskan nama pelindung
wilayah sebelumnya menjadi nama lingkungan, yaitu Lingkungan St. Maria 1 berubah nama menjadi Lingkungan St. Maria, tujuannya adalah agar identitas St. Maria tidak hilang dan menjadikan Bunda Maria sebagai teladan bagi kehidupan umat Lingkungan St. Maria .
Kesepakatan Pengurus Lingkungan menjadikan Santa Maria menjadi nama pelindung
lingkungan disampaikan kepada umat dalam suatu kegiatan pertemuan lingkungan, untuk
meminta persetujuan dari umat. Dalam pertemuan lingkungan tersebut,
mayoritas umat menyetujui , Santa Maria menjadi Santa Pelindung Lingkungan.
Pesta Nama Lingkungan St. Maria adalah tanggal 8 September ,
bertepatan dengan Pesta Kelahiran Santa Perawan Maria
B. Letak Geografis Lingkungan St. Maria
Lingkungan Santa Maria merupakan salah satu lingkungan di Wilayah 5, Paroki Santo Bonaventura Pulomas, Keuskupan Agung
Jakarta. Lingkungan Santa Maria terletak di RW 001 dan RW 002 Kelurahan
Rawamangun, berbatasan dengan Jalan Haji Ten Raya, Jl. Ahmad Yani Bypass dan Jalan Pemuda, dengan batas-batas sebagai berikut ;
Batas Utara : Jalan Raya Haji Ten
Batas Selatan : Jalan Raya Pemuda Raya
Batas Timur : Lingkungan Santo Yusuf Wilayah 5, Paroki Santo
Bonaventura Pulomas
Batas Barat : Jalan Raya Ahmad Yani Bypass
C. Rumah Ibadah
Di Lingkungan St. Maria ada beberapa rumah ibadah, yang terdiri dari :
Di Lingkungan St. Maria ada beberapa rumah ibadah, yang terdiri dari :
- 2 Masjid
- Masjid Assalam : Ustad Sukarna, S.ag
- Masjid Almutohirin : Haji Darwin Harahap
- 4 Musholah
- Musholah An Nur : Ustad Nurcholis
- Musholah Hidayatullah : Ustad Budi
- Musholah At- Taqwa : Haji Asdianto
- Musholah Al Hikmah : Haji Hasyim
- Musholah At- Taqwa : Haji Asdianto
- Musholah Al Hikmah : Haji Hasyim
- 2 Gereja
- Gereja Advent : Pendeta
- Gereja Pantekosta ( GPdI ) : Pendeta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar